Senin, 21 Juni 2010

Surat Cinta Untuk lelaki bermata kelinci……( 4 )

Cinta….
Kau bukan Keanu Reeves dalam film ‘ Sweet November ’. Lelaki yang begitu serius dalam menghadapi hidup, namun begitu cengeng dan tak mampu menahan air mata ketika melihat tawa seorang gadis yang ternyata menyimpan kesedihan. lelaki mandiri yang sukses, yang hanya tinggal sendiri di dalam apartemen dengan fasilitas mewah, yang bekerja di kantor periklanan, dan begitu digila-gilakan banyak wanita, sering menjalin hubungan dengan beberapa wanita, namun selalu gagal, hanya karena ia tak bisa mengkontrol egoismenya, dan pada akhirnya ia jatuh cinta pada seorang wanita biasa yang hanya punya senyuman….. Film ini tak pernah absen kutonton setiap ultahku, di dalam kamar dan sendiri, karena hanya itulah caraku merayakannya. Tapi Kau bukan dia yang membuatku mencintaimu, meski aku suka…
Cinta…
Kau bukan Won Bin dalam film ‘ Friends ‘. Lelaki yang mempunyai cita dan mimpi sebagai sutradara namun ditentang oleh keluarganya. Sempat ia menyerah dan mengikuti apa kehendak keluarganya untuk meneruskan bisnis keluarganya. Namun ketika ia bertemu seorang gadis dan jatuh cinta padanya, semangat itu tumbuh kembali dan ia mulai menjadi pemberontak hanya sebuah mimpi dan cinta. Katanya, “lebih baik gagal pada hal yang ia sukai daripada sukses pada hal yang tidak ia sukai. Hingga akhirnya kisah cinta yang penuh air mata, pengorbanan dan kesetiaan itu, dirangkulnya bersama mimpinya, sebagai sutradara…. Film ini selalu ku tonton ketika aku merasa lelah dan tak semangat. Tapi kau bukan dia yang membuatku mencintaimu, meski aku suka….
Cinta…..
Kau bukan Shahrukh Khan dalam film ‘ Dilwale Dilwania Lejayengge’. Lelaki yang selalu membuat orang tertawa dan suka padanya, bahkan pintar mencuri hati sang calon mertua yang dikenal galak dan berpikir tradisional. Lelaki yang berfikir sederhana namun tidak ingin memilih jalan yang tak benar hanya untuk mendapatkan apa yang ia inginkan, termasuk cintanya. Baginya, cinta harus diperjuangakan bukan untuk dimiliki saja. Film ini masuk dalam koleksian pribadiku, tapi kau bukan dia yang membuatku mencintaimu, meski aku suka ….
Cinta……..
Kau bukan Richard Gere dalam film ‘ Pretty Woman ‘. Lelaki kaya yang bisa memanjakan wanita dengan perhatian dan kejutan, bukan dengan harta. Ia begitu menghormati dan menghargai wanita dengan cinta dan kejujuran, meskipun ia tak mampu untuk mengungkapkan kata hatinya, karena baginya, cinta bukanlah produk kata namun manifestasi dari sebuah sikap dan perbuatan. Film ini selalu menjadi rekomendasiku pada temen-temanku jika ingin tahu tentang pria yang kusukai, tapi kau bukan dia yang membuatku mencintaimu, meski aku suka….
Cinta…..
Kau bukan Brad Pitt dalam film ‘ The Curious Case of Benyamin Button ‘. Lelaki yang setia mencintai tanpa berfikir untuk memilikinya. Ia berikan semua cinta dan pengorbanannya untuk seorang gadis yang ia cintai dan selalu setia menunggu hingga gadis itu mencintainya dan berhasil menjadi miliknya. Namun demi cinta dan kebahagian, ia pergi meninggalkan dan merelakannya dengan membiarkan si gadis itu, menjadi milik orang lain. Ia tetap mencintai, mencintai dan mencintai dengan tetap mencintai. Film ini masih berada paling depan di box kumpulan koleksian DVD ku, tapi kau bukan dia yang membuatku mencintaimu, meski aku suka….
Cinta…
Aku sangat mecintaimu, dan maafkan jika tak bisa kurang dari itu…
Cintaku begitu sederhana, hanya karena aku melihat Tuhan di dirimu.
Lalu apakah Tuhan akan marah padaku…?
To be continued…
Veteran, 19 Juni 2010, 19.30

Tidak ada komentar:

Posting Komentar